FB Twitter Google+
<div style='background-color: none transparent;'><a href='http://www.rsspump.com/?web_widget/rss_ticker/news_widget' title='News Widget'>News Widget</a></div>

Sneijder Sampaikan Permintaan Maaf ke Publik

Posted by Hamba Allah
Share this article on:


Kekalahan yang baru diderita Belanda saat menghadapi Jerman di laga penyisihan Grup C, Kamis (14/6/12), tentu sangat mengecewakan pendukung setia 'De Oranje'. 

Tak ingin hal itu berlarut-larut, Wesley Sneijder segera menyampaikan permintaan maaf mewakili rekan satu timnya.

"Saya meminta maaf pada siapapun dan atas segala sesuatunya. Ini sangat berat. Kami tidak siap menghadapi ini. Ada perasaan sepertinya kami membiarkan Jerman memenangkan pertandingan," ucap Sneijder dengan raut muka kecewa, seperti dilansir De Telegraaf.

Dua gol striker Jerman, Mario Gomez, yang bersarang di gawang Belanda kontan membuat peluang tim besutan Bert van Marwijk untuk lolos semakin berat, sebab mereka hanya mampu membalas lewat sebuah gol Robin van Persie dan skor 2-1 bertahan hingga laga bubar.

Meski begitu, playmaker yang berstatus pemain Inter Milan ini menyatakan, rekan-rekannya masih tetap fokus untuk meraih hasil positif di laga selanjutnya, melawan Portugal.
"Ini sangat berat. Kami telah kalah dua kali, namun kami masih memiliki peluang. Kami harus tetap percaya akan adanya peluang itu," lanjut mantan pemain Ajax Amsterdam dan Real Madrid tersebut.

"Saya sebetulnya menyangka akan tersisih. Saya sungguh tidak memperkirakan ada skenario seperti ini. Saya sadari jika kami mampu mengalahkan Portugal, kami masih punya peluang. Kami harus berjuang untuk itu," tukas Sneijder.

Di Grup B, Belanda adalah satu-satunya tim yang belum mampu meraih poin dari dua laga dan harus rela menjadi juru kunci.
Sementara itu, Jerman kokoh di puncak klasemen dengan 6 poin hasil dari dua kemenangan. Portugal dan Denmark ada di tempat kedua dan ketiga dengan raihan tiga poin.

Skenario yang harus dijalankan Belanda untuk lolos ke babak selanjutnya adalah mengalahkan Portugal di laga terakhir dengan skor telak, minimal 2 gol tanpa balas dan di pertandingan lain, Jerman menundukkan Denmark dengan skor telak pula.

Game penentuan fase Grup B, rencananya akan berlangsung serentak pada hari Minggu (17/6/12).

source

0 Komentar — Skip to Comment

Posting Komentar — or Back to Content