FB Twitter Google+
<div style='background-color: none transparent;'><a href='http://www.rsspump.com/?web_widget/rss_ticker/news_widget' title='News Widget'>News Widget</a></div>

Pembebasan Bersyarat, Corby Lobi Australia

Posted by Hamba Allah
Share this article on:

Schapelle Leigh Corby di Lapas Kerobokan Bali (Reuters)
 
 
Pengacara Schapelle Corby, narapidana kasus narkotika asal Australia sudah bertemu dengan pejabat pemerintahan Australia di Bali. Pengacara ingin mencari dukungan pembebasan bersyarat bagi Corby.

Corby mendapat grasi atau pengampunan dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono lima tahun. Meski begitu, Corby masih harus menunggu minimal tiga tahun lagi untuk bebas dari penjara, kecuali mendapat pembebasan bersyarat.

Pembebasan bersyarat jarang diberikan otoritas Indonesia kepada orang asing. Dan, Corby pun harus melalui persyaratan yang ketat.

Tapi, Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia seperti diberitakan laman The Sidney Morning Herald, sejauh ini menolak mengatakan apakah mereka memberikan jaminan soal pembebasan bersyarat ini. Meskipun, begitu ditulis laman itu, pejabat Australia bersedia 'memberikan konsultasi' bagi Corby.

Corby dipidana 20 tahun penjara setelah ditangkap pada 2004 membawa 4,2 kilogram ganja.
25 Mei 2012 lalu, pengacara Corby, Iskandar Nawik, mengatakan pihaknya  dalam waktu dekat akan menyampaikan secara resmi kepada Kepala Lapas Kelas IIA Kerobokan, Guati Ngurah Wiratna usul bebes bersyarat untuk Corby. Dengan begitu, Kalapas Kerobokan dapat menyampaikan usul itu ke Menteri Hukum dan HAM.  Usul ini disampaikan mengingat  masa penahanan Corby yang tinggal sebentar.

source:vivanews


0 Komentar — Skip to Comment

Posting Komentar — or Back to Content